Wednesday, January 22
Shadow

TP2DD resmi dibentuk secara serentak di 14 Kab/Kota se-Kalbar

TP2DD
Wali Kota Singkawang Tjhai Chui Mie menghadiri acara Saprahan Khatulistiwa (Semarak Pariwisata, UKM dan Keuangan) Kalbar 2021 (07/06/2021).

ProkopimSkw – Wali Kota Singkawang, Tjhai Chui Mie, SE, MH menghadiri acara Saprahan Khatulistiwa (Semarak Pariwisata, UKM dan Keuangan) Kalbar 2021 yang diselenggarakan oleh Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kalimantan Barat di Pendopo Gubernur Kalimantan Barat, Senin (7/6/2021).

Pada kegiatan tersebut Menteri Koperasi dan UKM RI, Bapak Teten Masduki memberikan sambutan secara daring untuk membuka kegiatan tersebut secara resmi.

Gubernur Kalbar mengucapkan terima kasih kepada Bank Indonesia yang selama ini telah melakukan pembinaan kepada pelaku UMKM dengan memberikan kemudahan dalam sektor permodalan dan edukasi kepada masyarakat serta menyediakan sarana prasarana pemasaran.
Pada acara tersebut juga dilaksanakan Peresmian Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) di 14 Kab/Kota di Kalimantan Barat yang ditandai dengan penandatanganan dokumen oleh beberapa Kepala Daerah di Kalbar dimana salah satunya adalah Wali Kota Singkawang.

Pembentukan TP2DD ini diharapkan membuat tata kelola keuangan pemerintah semakin efektif dan efisien dalam memberikan layanan publik dan mengedepankan transparansi dan good governance dan untuk optimalisasi pendapatan daerah.

Pembentukan TP2DD ini adalah amanat Presiden Joko Widodo melalui Keppres No 3 Tahun 2021 tentang Satuan Tugas Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah. Dalam Keppres tersebut, disebutkan percepatan dan perluasan digitalisasi melalui elektronifikasi transaksi pemerintah daerah dibutuhkan untuk mendukung tata kelola daerah.

Daftar Artikel : Pemerintah Kota Singkawang Mendengarkan Pemandangan Umum Fraksi DPRD Kota Singkawang Terhadap 3 (tiga) Raperda