Wednesday, January 22
Shadow

Singkawang dapat bantuan Oksigen Konsentrator dari Presiden

Oksigen Konsentrator
Wali Kota Singkawang Tjhai Chui Mie, SE, MH menghadiri engikuti kegiatan penyerahan bantuan oksigen konsentrator dari Presiden RI kepada Gubernur Kalimantan Barat (03/08/2021).

ProkopimSkw – Wali Kota Singkawang, Tjhai Chui Mie, SE, MH mengikuti kegiatan penyerahan bantuan oksigen konsentrator dari Presiden RI kepada Gubernur Kalimantan Barat secara virtual di TCM Room Kantor Wali Kota Singkawang, Selasa (3/8/2021).

Total sebanyak 100 unit bantuan oksigen konsentrator yang diserahkan Presiden kepada Gubernur Kalbar, H. Sutarmidji, SH, M.Hum, kemudian Gubernur segera mendistribusikan kepada Kabupaten/Kota se-Kalbar. Khusus Kota Singkawang mendapatkan bantuan oksigen sebanyak 7 unit.

“Saya sangat berterimakasih kepada Presiden RI melalui Gubernur Kalimantan Barat atas penyerahan bantuan ini. Tadi dikatakan melalui zoom meeting, jatah bantuan oksigen konsentrator yang diberikan untuk provinsi Kalimantan Barat adalah sebanyak 100 unit.”, komentar Tjhai Chui Mie

“Sebanyak 2 unit oksigen konsentrator akan diberikan kepada RS Harapan Bersama. Sementara 5 unit lainnya akan kami bawa pulang dulu. Kami akan lihat mau dibagikan kemana. Semoga bantuan ini dapat membantu kota Singkawang untuk pulih dari pandemi COVID-19, khususnya bagi masyarakat yang membutuhkan dan terutama rumah sakit di kota Singkawang.”, arahan Wali Kota untuk menindaklanjuti bantuan yang diterima Kota Singkawang.

Daftar Artikel : Wali Kota cek Persediaan Obat Covid-19 di Rumah Sakit